Yuk Ketahui Contoh Surat Pribadi

Apakah kamu pernah menulis surat pribadi ? Entah ditujukan untuk orang tua, kakak, adik, saudara, guru, sahabat atau orang lain yang baru kamu kenal. Bagi kamu yang sudah terbiasa menulis atau terbiasa bercerita tentu kebanyakan tidaklah sulit untuk menulis surat pribadi. Tapi ada juga yang sebaliknya, senang bercerita tapi sulit juga untuk menulis surat pribadi. Itu lah uniknya.

Sekarang kita akan sedikit mengulas, apa sih surat pribadi itu dan bagaimana caranya agar mudah untuk menulisnya. Di bawah nanti juga akan ada contoh surat pribadi untuk sahabat, contoh surat pribadi untuk guru, contoh surat pribadi untuk teman dan sebagainya.

Pengertian Surat Pribadi

Surat pribadi adalah surat yang berisikan ungkapan pribadi dari seseorang secara tertulis yang ditujukan untuk orang lain. Ungkapan pribadi ini bisa berupa suatu harapan, suatu pendapat atau bercerita tentang peristiwa yang dialami. Bisa juga ungkapan tersebut berupa kekecewaan, kesedihan, kemurkaan dan sebagainya. Tergantung dari apa yang ingin disampaikan atau dituliskan.

Arti Surat Pribadi
Sumber : Free-Photos dari Pixabay

Jelas bagi kita bahwa surat pribadi itu sangatlah luas pengertiannya. Apa yang ada dalam pikiranmu bisa langsung kamu tuliskan langsung, tanpa ikatan dan aturan tata persuratan. Tapi jangan lupa meskipun ada kebebasan, etika dalam menulis surat juga diperlukan. Karena apa yang tertulis dan bagaimana cara mengungkapkan dalam tulisan itu adalah cerminan kepribadian dari penulis surat itu sendiri.

Di era sekarang memang sudah jarang kita temui orang berkirim surat dengan tulisan tangannya lalu dikirim lewat pos. Sekarang semuanya serba digital. Orang-orang lebih banyak menggunakan media sosial untuk mengirimkannya. Surel (surat elektronik) atau email adalah salah satu media yang lebih menyerupai surat konvensional, bahkan lebih banyak keunggulannya daripada surat konvensional. Meskipun pakai media apapun, surat pribadi tetap mempunyai ciri dan struktur yang sama.

Baca juga: Contoh Surat Perjanjian

Ciri Surat Pribadi

Dari cara penulisan dan media yang dipakai untuk menulis dan mengirimkan surat, ciri khas surat pribadi tetaplah sama. Kalau kita perhatikan, ciri surat pribadi adalah sebagai berikut :

  • Kertas sebagai media tulisnya tidak berpatokan pada ukuran, jenis dan warna kertas.
  • Tidak ada kop surat
  • Tidak ada dan memang tidak memerlukan nomor surat
  • Salam pembuka dan salam penutup tidaklah formal dan juga tidak kaku. Surat pribadi lebih cenderung kepada salam yang berciri khas kepribadian penulis surat atau salam yang sudah biasa dilakukan dalam komunikasi atau dialog langsung dengan penerima surat.
  • Isi surat tidak ada batasannya. Bisa langsung menceritakan apa yang ada dalam pikirannya, atau bisa juga ada kalimat pembuka yang santai untuk mengesankan hangatnya hubungan antara pembuat surat dengan si penerima surat.
  • Bahasa yang dituliskan tidak kaku dan tidak harus berpatokan pada Ejaan Yang Disempurnakan (EYD). Namun demikian tetap mengedepankan pemilihan kata dan kalimat yang sesuai dengan peruntukan surat tersebut. Tata bahasa surat untuk saudara dan sahabat tentu beda dengan surat untuk guru atau orang lain yang dihormati. Etika dalam persuratan juga perlu diperhatikan.
  • Hampir semua tanda tangan yang dibubuhkan dalam surat itu hanya sekedarnya saja. Tapi ada juga yang tetap idealis menggunakan tanda tangan yang benar.

Contoh Surat Pribadi

Mari kita lihat bagaimana isi dari surat pribadi lewat contoh-contoh berikut, yaitu ; contoh surat pribadi untuk sahabat, contoh surat pribadi untuk guru dan contoh surat pribadi untuk teman.

Contoh Surat Pribadi
Sumber : mohamed Hassan dari Pixabay

Baca juga: Contoh Surat Kuasa

Contoh surat untuk kakak

Untuk kakak ku tersayang...

Assalamu’alaikum Wr. Wb..

Kak.. bagaimana kabarnya..
Masih sering ngemil ya ?
Kami... bapak, ibu, aku dan adik sehat-sehat semua kok, jangan khawatir ya..

Kak, dua bulan nanti aku ada kesempatan ke Jakarta lho. Ada kegiatan kampus ku
ke Taman Mini. Aku terpilih jadi salah satu perwakilannya. Tanggalnya masih belum
ditentukan sih. Nanti kita ketemuan di sana ya... aku kabari lagi kalau tanggalnya
sudah ditentukan.

Oh iya kak... ada kabar terbaru nih..
Si Andre tanggal 15 September besok mau nikah lho.. Undangannya sudah ada di 
rumah. Masih belum tahu juga sih bapak sama ibu datang apa tidak. Katanya masih
menunggu duit di proyeknya bapak cair dulu. Tahu sendiri khan kalau datang ke
tempatnya Andre pasti habis duit banyak.

Kak... bapak titip pesan untuk kakak..
Katanya, kakak tidak usah bingung mikirin kami yang di rumah. Kami bersyukur sudah
tercukupi semua kok. Kakak mikir masa depan kakak saja. Mikirin calon mbak ku saja
ya.. hihihihi..

Oke deh... begitu dulu ya kabarnya dari adikmu yang tersayang.
Jangan lupa mandi ya.... hahahahaha..

Wassalamu'alaikum Wr. Wb
Dari adikmu..

Desta Himawan

Contoh surat untuk sahabat

Dearst Tantowi                                             Pontianak, 15/06/2017
di Nabire

Hallo broo...
Gimana kabarnya? Rupanya kita sudah agak lama ya tidak saling kasi kabar. Kalau
tidak salah tiga minggu lalu ya yang terakhir aku kirim surat ke kamu..

Broo.. ternyata benar perkiraan mu kemarin itu lho..
Berkat bantuan doamu, aku akhirnya diterima kerja di VED mulai minggu depan. Jadi
beberapa hari nanti aku akan pindah ke pedalamannya Kalimantan deh... Karena
tambang batubaranya kan di pedalaman banget.
Tolong doakan aku ya... tetap sehat dan semangat terus.

Kamu sendiri bagaimana di sana broo...
Aman terkendali saja tho.. hihihihi..
Aku doakan kamu deh, biar kamu selalu dalam perlindungan-Nya, dan segera dapat
jodoh deh..

Sementara itu dulu ya sobat...

Salam

Contoh surat untuk guru

Yth.                                               Lenggoksono, 27 September 2019
Ibu Sandra Susanti
di tempat

Salam hormat selalu,

Bu Sandra..
Saya Ari bu, murid ibu di SMA dua puluh tahun lalu. Murid yang paling bandel saat
itu. Semoga Ibu masih mengingat saya.

Bagaimana kabarnya Bu..? Ari berharap Ibu tetap sehat selalu.
Ari mengabarkan, kalau Ari sekarang tinggal di Jakarta. Sudah hampir tiga tahun
ini Ari tinggal di Jakarta. Ari kerja di kontraktor milik BUMN sejak lulus kuliah
di Surabaya. Sebelum tinggal di Jakarta, sudah tujuh belas tahun Ari pindah-pindah
Bu, mengikuti tugas dari kantor. Maklumlah Bu proyeknya kan selalu pindah-pindah.
Tapi meski pindah-pindah, Ari tetap dibawah kantor yang sama.

Ari bisa seperti sekarang ini karena ada jasa Bu Sandra juga dalam perjalanan
kehidupan Ari. Ari percaya banget tentang hal itu.
Ari tidak akan lupa, bagaimana Bu Sandra mendidik Ari dengan keras saat itu.
Dijemur di tengah lapangan lah, disuruh lari keliling sekolah lima kali, disuruh
membersihkan lantai kamar mandi sekolah.... uuuh banyak sekali deh.
Belum lagi orang tua yang selalu rajin dipanggil Bu Sandra ke sekolah...
Kalau mengingat-ingat masa itu, jujur Ari jengkel sekali bu saat itu.

Tapi setelah Ari lulus kuliah dan mulai bekerja, Ari merasakan benar bahwa 
didikan keras Ibu saat itu ternyata sangat berarti bagi Ari. Dunia kerja begitu
keras Bu, sehingga menuntut Ari untuk tetap berjuang dengan segala tekanan.
Kalau Ibu tidak mendidik dengan keras saat itu, Ari bisa membayangkan pasti saat
masuk dunia kerja, Ari akan jadi orang yang lembek dan mudah menyerah.

Maafkan Ari ya Bu... yang bandel saat itu dan selalu membuat jengkel Bu Sandra.
Entah, harus dengan cara apa Ari membalas semuanya itu kalau dibandingkan dengan
kondisi Ari sekarang.

Itu saja dulu ya bu kabar dari Ari. Lebaran depan Ari akan ke rumah Ibu ngajak
anak dan istri Ari Bu.
Salam buat Pak Gani, Pak Yasin, Bu Dewi dan guru-guru yang lain, yang dulu kenal
dengan Ari.

Terima kasih Bu Sandra..
Ibu adalah guru teristimewa buat Ari...
Hormat saya,

Ari Taulany

Contoh surat untuk teman

Untuk Audy Toto

Salam..

Mas Audy, terima kasih ya sudah mengajak aku gabung di komunitas pebisnis online.
Seneng banget aku bisa gabung. Meskipun masih sebulan gabung, terasa sudah 
tahunan saja. Teman-teman di komunitas itu asyik-asyik pokoknya.

Banyak ilmu yang aku dapatkan dari komunitas itu. Sekarang jualanku banyak
perkembangannya. Ilmu dan pengalaman teman-teman aku terapkan di jualanku mas.
Mulai dari teknik branding, pengemasan produk sampai memperluas jaringan.

Nanti aku kirimi semua jenis jualanku ya. Sebagai wujud terima kasih ku ke mas
Audy. Nanti tolong beri komentar ya, apa-apa saja yang kurang dan yang harus aku
perhatikan dari jualanku.

Ok, sementara itu dulu ya mas..
Salam buat keluarga yang di sana.

Terima kasih.

Bon Jovi

Baca juga: Contoh Surat Pengunduran Diri

Contoh surat untuk Kepala Desa

Kepada Yth.                                         Sudimoro, 15 Desember 2017
Bpk. Drs. Agus Harianto
Kepala Desa Sudimoro
di tempat 


Dengan hormat.
Mohon ijin saya mengenalkan diri dulu kepada Bapak.
Saya adalah Moch. Kamali, warga RT 05 RW 11.

Sebelumnya saya mohon maaf terlebih dahulu bila apa yang saya sampaikan lewat
surat ini ada yang tidak berkenan bagi Bapak. Mohon maaf juga kalau cara
penyampaian saya juga dianggap tidak tepat, karena hanya lewat surat tanpa
menghadap langsung ke Bapak.

Saya akan melaporkan ke Bapak tentang pembangunan jalan desa yang melewati
sebagian tanah ladang milik saya. Saya nanti juga akan memberi pendapat tentang
hal itu, mohon dianggap sebagai alternatif solusi saja.

Bapak Kades yang saya hormati..
Saya sangat setuju sekali dengan adanya pembangunan jalan desa di terusan Jl. Sono
yang menuju kampung Ringin. Karena saya lihat, pembangunan jalan ini manfaatnya
besar sekali bagi desa kita, dan paling tidak ladang di sekitar jalan desa itu
bisa bertambah nilainya.

Saya lihat, pembangunan jalan ini rupanya satu kesatuan dengan pembangunan got
saluran air di tepi jalan tersebut. Dari pembangunan tersebut, ternyata ada dampak
yang merugikan saya saat ini. Untuk itu lah saya mengeluhkan diri pada bapak lewat
surat ini.
Dampak dan keluhan saya tersebut adalah :
1. Saluran got yang digali oleh pekerja ternyata telah mencaplok sebagian tanah
   ladang saya hampir setengah meter. Sebelumnya saya sudah mengingatkan Mandor
   dan pekerja, bahwa yang mereka gali adalah tanah saya. Tapi mereka tetap jalan
   terus dan tidak ada perubahan sama sekali.
2. Tanah bekas galian jalan dan saluran got dibuang di ladang saya begitu saja.
   Padahal tanah ladang saya ada tanaman sayuran yang dua bulan lagi akan saya 
   panen. Karena pembuangan tanah yang sembarangan di ladang saya, maka tanaman
   saya rusak tertimbun. Saya juga sudah mengingatkan berkali-kali kepada pekerja.
   Tapi mereka tidak menghiraukan sama sekali.
Oleh karena itu, saya mohon dengan sangat agar Bapak dapat menegur atau kalau bisa
memberikan surat peringatan kepada Mandor dan pekerjanya tentang hal itu.
Kalau boleh memberikan sedikit masukan, mohon bisa dikondisikan tanah bekas galian
itu diambil, diangkut dan dibuang keluar lokasi ladang saya.

Saya mohon, keluhan dan masukan saya ini ada tanggapan dari Desa. Saya tidak
menuntut kerugian atas tanaman saya, tapi saya hanya minta untuk segera
dibersihkan tanah bekas galian itu dari ladang saya.

Demikian keluhan saya pak, mohon maaf ada yang salah dari surat saya ini.
 

Terima kasih.

Moch. Kamali

Contoh surat untuk orang tua

Teruntuk Bapak dan Ibu                                      Jakarta, 6 April 2020
di rumah

Salam hormat..
Pak-Buk.. bagaimana kabarnya ? Sehat selalu kan ? 
Martin doakan Bapak-Ibu sehat selalu... dan harus sehat ya...
Tenang saja Pak-Buk, Martin di sini baik-baik dan sehat juga kok.

Pak-Buk, Martin minta maaf ya... libur lebaran tahun ini Martin tidak bisa mudik.
Penyebabnya apalagi kalau bukan karena ada PSBB di Jakarta. Dampak corona ini
sangat besar lho Pak-Buk. Semua akses keluar Jakarta dijaga ketat, bahkan ditutup.
Kalau nekat keluar, ya harus siap dikarantina, atau bahkan bisa dimasukkan penjara
karena tidak nuruti kata-kata petugas. Ada teman Martin yang sudah kena seperti
itu.

Coba kalau tidak ada corana, pasti Martin akan ajak Bapak-Ibu jalan-jalan ke
rumah-rumah saudara kita di desa. Itu rencana Martin sejak pertengahan tahun
kemarin sih.. Dan sekarang rencana itu semakin tidak jelas, bahkan bubar rencana
itu. Martin minta maaf ya Pak-Buk...

Martin mau cerita nih ke Pak-Buk, bagaimana kondisi Jakarta saat ini.
Satu kata ya.. ngeri. 
Karena larangan keluar rumah bila tidak sangat perlu, Martin jadi banyak di rumah
kontrakan. Keluar rumah paling jauh ya ke Indomart depan kompleks, itupun harus
pakai masker. Ini kerjaan Martin juga diliburkan dulu. Gak tahu sampe kapan...
Semua orang jadi saling curiga juga nih. Paling ya hanya say hello dari jauh saja.
Mudah-mudahan segera pergi si corona ini... serba repot semua.

Makanya Pak-Buk... Martin pesan, Bapak-Ibu jaga kesehatan, dan jangan keluar-
keluar rumah dulu ya. Karena rentan sekali untuk usia lansia.

Itu saja dulu ya Pak-Buk kabar dari Martin. Minggu depan Martin akan kirim surat
lagi ya...
Tetap jaga kesehatan.
 
Terima kasih..
Dari anak tersayang..

Martin Diesel

Baca juga: Contoh Surat Kontrak Kerja

Surat pribadi memang mengungkapkan apa yang ada dalam pikiran dan hati kita secara pribadi ke orang yang kita tuju. Tidak hanya kemampuan menulis saja yang diperlukan, tapi juga kemampuan untuk bercerita dengan baik agar si penerima surat mengerti dan paham apa yang kita maksudkan. Mulailah untuk bercerita melalui tulisan ke saudara, teman, sahabat atau siapapun juga yang kamu kenal.

Pemahaman Akhir

Surat pribadi merupakan bentuk komunikasi tertulis yang mengungkapkan ungkapan pribadi seseorang kepada orang lain. Surat ini bisa ditujukan kepada orang tua, kakak, adik, saudara, guru, sahabat, atau bahkan orang yang baru dikenal. Menulis surat pribadi mungkin tidak sulit bagi mereka yang terbiasa menulis atau bercerita, namun ada juga yang sulit menulis surat pribadi meskipun senang bercerita. Kebiasaan ini menunjukkan keunikan individu.

Surat pribadi memiliki ciri khas seperti tidak mengikuti aturan tata persuratan yang kaku, salam pembuka dan penutup yang santai, isi surat yang bebas tanpa batasan, penggunaan bahasa yang tidak kaku namun tetap mengedepankan pemilihan kata yang sesuai dengan tujuan surat, dan tanda tangan yang bisa sederhana atau tetap mengikuti aturan. Meskipun penggunaan media surat telah bergeser ke digital seperti surel atau email, karakteristik surat pribadi tetap sama.

Contoh-contoh surat pribadi seperti surat untuk sahabat, guru, teman, kakak, orang tua, atau kepala desa dapat memberikan gambaran tentang beragamnya jenis surat pribadi yang dapat ditulis. Surat pribadi bisa menjadi sarana untuk berbagi berita, curhat, ungkapan harapan, pendapat, kekecewaan, kesedihan, dan lain sebagainya. Meskipun kebebasan dalam menulis surat pribadi ada, tetap penting untuk menjaga etika dalam penulisan dan pengungkapan diri.

Dengan menulis surat pribadi, kita dapat mengungkapkan pikiran dan perasaan kita dengan lebih intim kepada orang yang kita tuju. Kemampuan untuk bercerita dengan baik melalui tulisan juga penting agar pesan yang ingin disampaikan dapat dipahami dengan baik oleh penerima surat. Oleh karena itu, mulailah berlatih menulis surat pribadi kepada saudara, teman, sahabat, atau siapapun yang kita kenal.

Artikel Terbaru

Avatar photo

Arynopha

Gemar menulis dan membaca, teliti, cermat, rapi dan telaten.Terbiasa menyusun persuratan, proposal, perjanjian, kontrak dan sejenisnya termasuk membuat presentasi, entry data dan mengolahnya.

Tulis Komentar Anda

Your email address will not be published. Required fields are marked *