Mengenal Apa Itu Jurusan Administrasi Publik

Hal apa yang terbesit di pikiran kamu saat mendengar Jurusan Administrasi Publik? Jika yang terpikir olehmu adalah belajar tentang surat menyurat, penuh hitungan, atau mirip-mirip akuntansi, ternyata kamu belum mengenal jurusan ini!

Mengapa begitu? Karena, pada kenyataannya masih banyak ditemukan orang-orang yang keliru dengan pengertian administrasi publik. Bagi kamu yang baru ingin mendaftar perguruan tinggi dan berminat di Jurusan Administrasi Publik, harus kenal lebih dalam nih sama jurusan ini biar tidak kecewa atau pun salah pilihan jurusan. Biar lebih kenal dan menambah pengetahuan kamu, yuk simak artikel ini!

Apa itu Jurusan Administrasi Publik?

Discuss
Sumber: freepik.com

Administrasi publik diartikan sebagai suatu kerjasama dalam lingkungan pemerintahan yang meliputi ketiga cabang pemerintahan yaitu eksekutif, legislatif, dan yudikatif. Jurusan ini mempelajari proses yang bersangkutan dengan segala sesuatu yang berkaitan dengan birokrasi pemerintahan untuk mencapai negara.

Jurusan Administrasi Publik mempelajari masalah sosial yang ada di sekitar kita dan cara mengatasinya dari sisi pemerintah. Hal ini membuat peran administrasi publik menjadi penting, sebab persoalan yang terjadi di masyarakat (publik) akan terus terjadi. Coba deh, berapa banyak kebutuhan dan tuntutan masyarakat yang menjadi persoalan dalam kehidupan bernegara ini? Nah, disini lah perannya untuk melayani persoalan tersebut.

Jurusan Administrasi Publik juga dikenal dengan nama Administrasi Negara di beberapa perguruan tinggi. Baik administrasi publik maupun administrasi negara sebenarnya mempelajari disiplin ilmu yang sama, hanya terdapat pergeseran paradigma dari administrasi negara ke administrasi publik yang membuat nama administrasi publik baru digunakan.

Sampai disini, apakah sudah lebih jelas bagaimana gambaran ilmu yang dipelajari di Jurusan Administrasi Publik? Jadi, jangan lagi menganggap belajar tentang surat menyurat ya. Karena intinya, di jurusan ini akan belajar bagaimana mengelola pemerintahan.

Seperti Apa Kuliah di Jurusan Administrasi Publik?

Kuliah di Jurusan Administrasi Publik itu ya gampang-gampang susah! Mahasiswanya dituntut untuk peka terhadap permasalahan yang ada di lingkungan sekitar. Setelah itu, kamu harus bisa menganalisis permasalahan tersebut hingga memberikan solusinya. Dengan begitu, kamu relatif lebih cepat tahu tentang isu-isu terkini.

Bayangkan saja, kamu adalah pemerintah yang harus selalu memberikan pelayanan prima kepada masyarakat dengan berbagai keterbatasan sumber daya. Dengan tuntutan dan kebutuhan masyarakat yang begitu banyak, artinya kamu harus melihat dari berbagai sisi permasalahan. Belum lagi, di jurusan ini kamu akan belajar sistem pemerintahan dan manajemen organisasi pemerintahan. Terdengar sangat birokratis, bukan?

Eits, jangan males dulu! Birokrasi memang terdengar sangat kaku dan berbelit-belit. Tetapi sebagai mahasiswa kamu lah yang akan mempelajari bagaimana membuat birokrasi yang efektif dan efisien. Jika kamu peduli terhadap kondisi masyarakat dan ‘gemas’ untuk memperbaiki sistem kebijakan pemerintah yang belum prima, jurusan ini akan sangat menantang untuk kamu.

Oleh karena itu, secara tidak sadar mahasiswanya memiliki kemampuan analisis dan manajemen yang baik, kritis, dan rasional. Tugas-tugas yang tidak jauh dari paper, makalah, dan sejenisnya sudah menjadi makanan sehari-hari mahasiswa administrasi publik. Dosen-dosen di Jurusan ini lebih sebagai fasilitator dan memberikan materi mengenai teori. Selebihnya, kamu akan sering berdiskusi untuk memecahkan masalah yang sedang dibahas bersama teman-temanmu di kelas.

Alasan Kuliah di Jurusan Administrasi Publik

Banyak hal yang bisa dijadikan alasan untuk kamu memilih Jurusan Administrasi Publik. Utamanya yang harus kamu tahu adalah ilmu administrasi publik yang akan selalu dibutuhkan selama masih adanya negara. Selain itu, dengan menjadi mahasiswa administrasi publik kamu akan lebih up to date terhadap isu-isu yang terjadi di masyarakat.

Bagi kamu yang memiliki angan-angan mulia untuk membantu masyarakat, jurusan ini memberikan jalan dan pengetahuan agar kamu bisa membuat suatu kebijakan yang pro masyarakat.

Tahu kah kamu? Banyak pejabat pemerintah yang mengambil studi administrasi publik baik untuk Strata-1 maupun Strata-2 sebagai pendukung karirnya, lho. Sebab, para pejabat pemerintah membutuhkan ilmu dalam mengelola daerah yang bisa didapatkan di Jurusan Administrasi Publik. Jika kamu bisa lebih dini belajar, siapa tahu kan kamu akan sukses seperti pejabat pemerintah yang sudah ada?

Peluang kerja lulusannya yang luas bisa menjadi alasan yang menjanjikan untuk kamu memilih jurusan ini. Tidak hanya bekerja di instansi pemerintah, lulusan administrasi publik juga bisa bekerja di instansi non-pemerintah.

Kerennya lagi, mahasiswa administrasi publik diarahkan untuk berkarir sebagai PNS, karir yang sampai saat ini masih diidam-idamkan oleh banyak orang. Maka dari itu, banyak jabatan karir PNS yang membutuhkan sumber daya manusia dari lulusan ini.

Ada satu lagi yang jarang orang sadari! Bahwa jadi mahasiswa administrasi publik itu keren, lho! Saat ini dengan maraknya penggunaan media sosial dapat memicu orang untuk bebas berpendapat, termasuk menanggapi isu-isu publik yang terjadi. Dengan kemampuan dasar kamu sebagai mahasiswa administrasi publik, setiap opini atau argumen yang kamu sampaikan pasti berbobot dan ini akan membuatmu terlihat keren!

Apa yang Dipelajari di Jurusan Administrasi Publik?

Secara garis besar, mata kuliah yang dipelajari di jurusan ini adalah seputar ilmu pemerintahan, sosiologi, ekonomi, politik, dan manajemen. Ilmu-ilmu ini  saling berkaitan dan menjadi dasar untuk kamu menganalisis setiap masalah yang berkaitan dengan masalah publik dan kebijakan pemerintah.

Kamu akan berpikir bahwa mata kuliah di Jurusan Administrasi Publik terasa luas, kan? Betul, sebab sebagai mahasiswa belajar untuk mengelola pemerintahan, dimana pemerintah harus menghadapi berbagai masalah publik dari berbagai bidang.

Oleh karena itu, di jurusan ini banyak belajar tentang ilmu manajemen, khususnya manajemen organisasi. Kemampuan kepemimpinan dan mengelola organisasi akan kamu pelajari dari mata kuliah seperti perilaku organisasi, manajemen publik, manajemen sumber daya manusia, dan masih banyak lagi tergantung perguruan tinggi yang dituju.

Bahkan di beberapa perguruan tinggi, terdapat mata kuliah manajemen bencana, manajemen lingkungan, manajemen keuangan publik, dan manajemen risiko. Sangat spesifik dan seru, bukan?

Kamu juga akan belajar membuat kebijakan publik, lho. Dimulai dari tahap perumusan kebijakan, implementasi kebijakan, hingga evaluasi kebijakan. Kemampuan memecahkan masalah akan diasah di sini.

Selain itu, di Jurusan Administrasi Publik juga belajar tentang perkembangan teknologi, tentunya masih dalam lingkup pelayanan pemerintah. Adanya kemajuan teknologi saat ini membuat semuanya serba elektronik, termasuk pelayanan publik oleh pemerintah. Maka di jurusan ini kamu akan belajar tentang e-Government. 

Baca juga: Mengenal Jurusan Manajemen

Ada beberapa konsentrasi yang dapat kamu ambil. Pilihan konsentrasi berbeda pada masing-masing perguruan tinggi. Sebelum mendaftar, kamu bisa mencari tahu terlebih dahulu pilihan konsentrasi di Jurusan Administrasi Publik perguruan tinggi yang kamu tuju. Umumnya, pilihan konsentrasinya meliputi Manajemen Publik, Kebijakan Publik, Administrasi Pembangunan, Keuangan Sektor Publik, dan lainnya.

Prospek Kerja Jurusan Administrasi Publik

Politikus, Pemerintah
Sumber: unsplash.com

Luasnya hal yang dipelajari di Jurusan Administrasi Publik membuat prospek kerja lulusannya sangat luas. Secara umum lulusan jurusan ini diarahkan untuk terjun ke instansi pemerintahan baik dalam golongan PNS maupun non-PNS. Meski begitu, bagi kamu yang tidak tertarik bekerja di birokrasi pemerintah, instansi non-pemerintah juga banyak yang membutuhkan lulusan Jurusan Administrasi Publik. Berikut beberapa prospek kerja lulusannya:

Analis Kebijakan

Analis kebijakan adalah seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang memiliki tugas, tanggung jawab, dan wewenang untuk melaksanakan kajian dan analisis kebijakan di lingkungan pemerintah pusat dan daerah.

Untuk diangkat menjadi seorang analis kebijakan, PNS harus memiliki Jabatan Fungsional Analis Kebijakan (JFAK). Kemampuan yang diperlukan analis kebijakan adalah kemampuan analitis dan politis, agar dapa memberikan rekomendasi kebijakan yang berkualitas dan mengadvokasi opsi serta solusi kebijakan tertentu.

Manajer Organisasi Publik

Manajer organisasi publik berperan untuk mengelola setiap komponen organisasi dalam organisasi publik agar dapat diimplementasikan secara efektif sesuai struktur dan perencanaan organisasi.

Administrator Pemerintahan

Sebagai administrator pemerintahan, seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) harus bertanggung jawab memimpin pelaksanaan seluruh kegiatan pelayanan publik serta administrasi pemerintahan dan pembangunan. Baik di lingkup pemerintah daerah maupun pemerintah pusat.

Politikus

Apabila tertarik dengan karir politik, lulusan administrasi publik cocok untuk menjadi seorang politikus. Kamu bisa memulainya dengan terjun ke partai politik atau bergabung dengan organisasi masyarakat nasional. Menjadi seorang politikus berpeluang untuk menjabat sebagai pemimpin pemerintah atau menjadi anggota parlemen.

Konsultan Pemerintahan

Konsultan pemerintahan adalah tenaga profesional yang memberikan jasa penasihat kepada organisasi publik. Tuntutan dan kebutuhan publik yang beragam dapat menganggu berjalannya roda pemerintahan. Untuk itu, fungsi seorang konsultan pemerintahan adalah memberikan kontribusi konseptual dan praktis dalam proses perencanaan, implementasi serta evaluasi dari suatu tata pemerintahan yang baik.

Tenaga Pendidik

Profesi tenaga pendidik atau dosen tidak ada matinya dan bisa menjadi alternatif bagi lulusan administrasi publik. Kebutuhan akan pendidikan yang semakin meningkat membuat profesi ini sangat menjanjikan.

Bagi kamu yang ingin menjadi tenaga pendidik atau dosen, kamu bisa memperdalam ilmu baik dari segi teori maupun praktis. Jangan lupa juga untuk melanjutkan pendidikan yang linear. Sebab, saat ini banyak perguruan tinggi menetapkan kualifikasi yang harus dipenuhi untuk menjadi dosen adalah telah menyelesaikan studi minimal tingkat magister.

Tips Kuliah di Jurusan Administrasi Publik

Sebenarnya jika kamu ingin sukses di perkuliahan jurusan apapun kuncinya adalah belajar, belajar, dan belajar! Namun tidak hanya itu, kamu juga perlu untuk terus meningkatkan soft skill dan hard skill untuk menunjang belajar di perkuliahan.

Bagi mahasiswa administrasi publik, penting sekali memiliki karakter yang teliti, kritis, berwawasan luas, serta memiliki kemampuan problem solving. Untuk itu, terdapat tips-tips yang dapat kamu terapkan untuk melancarkan perkuliahanmu:

Terbuka dengan Hal Baru

Tips-tips di bawah ini tidak akan bermanfaat apabila kamu tidak terbuka dengan hal baru. Dunia yang berkembang pesat membuat mahasiswa administrasi publik harus mau menerima perubahan. Sebab ketika kuliah di jurusan ini, kamu akan menemukan banyak hal yang baru kamu dengar dan pahami.

Banyak Membaca

Banyak membaca sebenarnya wajib bagi mahasiswa jurusan apapun. Namun, manfaat dari banyak membaca buku bagi mahasiswa administrasi publik adalah menambah wawasan luas yang dapat meningkatkan kemampuanmu menganalisis masalah di lingkungan sekitar. Coba luangkan waktumu untuk membaca buku bertema politik, sosial, ekonomi, dan lainnya. Secara tidak sadar kamu juga akan meningkatkan kemampuan berpikir kritis dan kemampuan berargumen, lho.

Mengikuti Berita Terkini

Usahakan kamu mengikuti perkembangan berita baik berita nasional maupun internasional. Ini akan memudahkan kamu dalam proses belajar. Seringkali dosen meminta mahasiswa untuk memberi contoh kasus yang pernah terjadi untuk dilakukan analisis lebih lanjut.

Ikut Organisasi

Kamu bisa aktif di organisasi atau komunitas pilihanmu di sela-sela kesibukan kuliah. Lewat organisasi, kamu bisa meningkatkan kemampuan sosial dan menambah relasi sehingga wawasanmu akan terus meningkat. Selain itu, kamu juga bisa lho memanfaatkan organisasi sebagai wadah untuk menerapkan ilmu-ilmu yang sudah kamu pelajari.

Aktif Berdiskusi

Sering bertukar pikiran baik dengan teman maupun dosen menjadi hal yang penting bagi mahasiswa administrasi publik. Dengan begitu, kemampuanmu dalam memecahkan masalah akan semakin meningkat. Penting untuk diingat, jangan pernah takut salah dan selalu percaya diri ya ketika mengutarakan pendapatmu dalam forum diskusi.

Baca juga: Mengenal Jurusan Akuntansi

Pemahaman Akhir

Jurusan Administrasi Publik sering kali disalahpahami dan dianggap hanya belajar tentang surat menyurat, penuh hitungan, atau mirip dengan jurusan akuntansi. Namun, pemahaman ini tidak sepenuhnya benar. Jurusan ini sebenarnya mempelajari proses yang terkait dengan birokrasi pemerintahan dan mencakup ketiga cabang pemerintahan, yaitu eksekutif, legislatif, dan yudikatif.

Kuliah di Jurusan Administrasi Publik menuntut mahasiswanya untuk peka terhadap permasalahan yang ada di sekitar mereka dan mampu menganalisis serta memberikan solusi terhadap permasalahan tersebut. Mahasiswa akan mempelajari sistem pemerintahan, manajemen organisasi pemerintahan, dan berbagai disiplin ilmu seperti ilmu pemerintahan, sosiologi, ekonomi, politik, dan manajemen.

Kuliah di Jurusan Administrasi Publik dapat menjadi pengalaman yang menantang, di mana mahasiswa akan mengembangkan kemampuan analitis, manajerial, dan kepemimpinan. Materi kuliah meliputi analisis kebijakan, manajemen publik, manajemen sumber daya manusia, dan e-Government. Mahasiswa juga akan belajar membuat kebijakan publik dan memecahkan masalah yang berkaitan dengan masalah publik.

Beberapa alasan untuk memilih Jurusan Administrasi Publik adalah ilmu yang dipelajari sangat relevan dan selalu dibutuhkan dalam konteks pemerintahan, kemampuan untuk berkontribusi dalam meningkatkan kebijakan pemerintah yang pro masyarakat, peluang kerja yang luas di instansi pemerintah dan non-pemerintah, serta kesempatan untuk menjadi analis kebijakan, manajer organisasi publik, administrator pemerintahan, politikus, konsultan pemerintahan, atau tenaga pendidik.

Mahasiswa Jurusan Administrasi Publik perlu memiliki karakteristik seperti teliti, kritis, berwawasan luas, serta memiliki kemampuan problem solving. Mereka juga disarankan untuk terbuka terhadap hal baru, banyak membaca, mengikuti berita terkini, aktif berdiskusi, dan terlibat dalam organisasi atau komunitas terkait.

Dengan pemahaman yang lebih jelas tentang Jurusan Administrasi Publik, diharapkan calon mahasiswa dapat membuat keputusan yang tepat dan memilih jurusan yang sesuai dengan minat dan bakat mereka. Jurusan ini menawarkan peluang untuk memahami dan berkontribusi dalam pengelolaan pemerintahan serta meningkatkan kualitas kebijakan publik.

Nah, apakah sekarang sudah lebih mengenal kan tentang Jurusan Administrasi Publik? Satu hal yang harus kamu ingat, bahwa jangan pernah membatasi diri untuk hanya sukses di jurusan atau bidang yang kamu pilih nanti. Belajar lah sebanyak mungkin. Manfaatkan jurusan yang kamu pilih sebagai batu loncatan untuk mencapai cita-citamu, juga sebagai senjata untuk kamu beradaptasi dengan tantangan yang ada di masa depan.


Sumber:

http://unsoed.ac.id/id/program-studi-s1-ilmu-administrasi-negara

Artikel Terbaru

Avatar photo

Alma

Mahasiswi Universitas Diponegoro jurusan Administrasi Publik yang mengambil konsentrasi Kebijakan Publik.

Tulis Komentar Anda

Your email address will not be published. Required fields are marked *