Teknologi Digital Fisika

Teknologi digital merupakan frasa yang tidak asing lagi di era sekarang, apalagi semenjak pandemi covid-19 pembelajaran jarak jauh banyak di fungsikan di berbagai lingkungan pendidikan. Sebenarnya, apakah yang dimaksud dengan teknologi digital ini? Serta bagaimana teknologi digital bekerja dan memengaruhi kehidupan kita? Untuk mengetahui jawabannya, mari simak penjelasan di bawah ini ya!

Pengertian Teknologi Digital

online shopping
Sumber: Unsplash.com

Teknologi pada dasarnyai tidak hanya mengacu pada penggunaan computer terbaru, internet, ataupun handphone saja. Menurut kamus besar bahasa Indonesia (KBBI), teknologi adalah segala sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan hidup manusia. Sedangakan digital, mengacu pada pengggunaan bilangan 0 dan 1 atau bilangan biner dalam sistem sinyal yang digunakan.

Teknologi komunikasi digital adalah teknologi yang menggunakan basis sinyal elektrik komputer dalam programnya. Sinyal digital bersifat terpusutus putus dan menggunakan sistem bilangan biner. Bilangan biner ini akan membentuk kode yang merepresentasikan suatu informasi. Kode-kode ini yang kemudian akan diolah salah satunya menggunakan komputer. Misalnya gambar yang diambil menggunakan kamera diubah menjadi bentuk digital dalam satuan pixel. Satuan terkecil data yang disimpan digital dinyatakan 1 bit.

Baca juga: Materi Induksi Elektromagnetik Serta Contoh Soal

Teknologi Analog vs Teknologi Digital

Teknologi analog biasanya cenderung menggunakan alat dengan program yang sederhana, seperti alat ukur analog. Kelemahan sistem teknologi analog biasanya terletak pada ketelitiannya.

Dibanding sistem teknologi digital, teknologi analog berjalan lebih lambat. Hal ini sangat wajar mengingat teknologi digital merupakan pengembangan dari teknologi analog.

kamera analog
sumber : dan freeman from unsplash
kamera digital
sumber : samsung from unsplash

Perkembangan Teknologi Digital

Perkembangan Komputer

Komputer generasi pertama diperkenalkan pada 1946 dengan nama ENIAC (Electronic Numerical Integrator And Computer) oleh John Maucly dan John Eckert. Dibangun dari 18.800 tabung vakum kaca, komputer generasi pertama memiliki bobot 30 ton, panjang 30 m dan tinggi 2,4 m serta menggunakan daya listrik 174 kilo watt. Komputer ini digunakan dunia selama mas perang hingga tahun 1955.

Tahun 1960-an amerika mengenalkan komputer generasi terbaru yang menggunakan transistor sehingga komponennya tidak mudah panas dan lebih ringkas dari komputer generasi pertama.

Pada 1964, ribuan transistor disatukan dalam sebuah integrated circuit / IC-Chip yang kemudian menjadi ciri khas komputer generasi ketiga.

Pada tahun 1971, intel corp mengembangkan pemadatan ribuan IC dalam sebuah chip yang disebut microprocessor kemudian menjadikan komputer generasi keempat lebih ringkas lagi. Microprocessor-lah yang kemudian menjadi awal kelahiran personal computer (PC).

Setelah seri pentium, kita memasuki era kecerdasan buatan (AI) dan pemrosesan yang lebih cepat dari sebelumnya. Bahkan saat ini tengah dikembangkan bagaimana mesin dapat mengolah data dan informasi sebagaimana manusia dapat berfikir. inilah generasi kelima saat ini.

first computer
sumber : science from unsplash

Lahirnya WWW

World wide web (WWW) adalah suatu media yang bekerja pada teknologi jaringan dengan mengumpulkan data baik gambar, video maupun teks pada sebuah server yang kemudian dapat diaksies oleh setiap orang dari belahan dunia menggunakan aplikasi browser.

WWW memanfaatkan jaringan internet, dan dokumen yang dapat diakses kebanyakan ditulis dalam bahasa HTML (hypertext Markp Language).

Ide penggunaan HTML dan WWW tidak dapat lepas dari sejarah perkembangan komputer sebagai perangkat keras yang digunakan. Diawali ide oleh Vannenar Bush pada 1945 yang mengusulkan sistem sehingga dapat menyimpan informasi untuk digunakan di masa yang akan datang. Tim Berners Lee kemudiam mengembangkan penggunaan HTML, HTTP, serta URL pada tahun 1989 hingga 1991.

World wide web (WWW) adalah suatu media ang bekerja pada teknologi jaringan dengan mengumpulkan data baik gambar, video maupun teks pada sebuah server yang kemudian dapat diaksies oleh setiap orang dari belahan dunia menggunakan aplikasi browser. WWW memanfaatkan jaringan internet, dan dokumen yang dapat diakses kebanyakan ditulis dalam bahasa HTML (hypertext Markp Language). Ide penggunaan HTML dan WWW tidak dapat lepas dari sejarah perkembangan computer sebagai perangkat keras yang digunakan. Diawali ide oleh Vannenar Bush pada 1945 mengusulkan sistem yang dapat menyimpan informasi untuk digunakan di masa yang akan datang. Tim Banners Lee kemudiam mengembangkan penggunaan HTML, HTTP, serta URL pada tahun 1989 hingga 1991..
sumber : wikipedia

Jejaring Sosial

Jejaring sosial atau media sosial sendiri dianggap sebagai salah satu komunikasi berbasis internet. Setelah internet mulai digunakan pada 1970-an tahun 1978 media sosial pertama tercipta, yakni Bulletin board system. Setelah WWW digunakan luas pada 1995, orang-orang mulai membuat situs pribadi dan berkomunikasi aktif melalui internet. Di masa inilah jejaring sosial semakin berkembang pesat. Tanggul 10 Juni kemudian ditetapkan sebagai hari media sosial.

social media
sumber : kominfo.go.id

Kelebihan dan Kekurangan Teknologi Digital

Transmission-tower-on-landscape
sumber : dcs2way

Kelebihan Teknologi Digital

1. Pada saat transmisi, data dapat tetap utuh.

2. Sistem komunikasi dapat berlangsung secara fleksibel, sehingga tidak bergantung jarak.

3. Efisien biaya

4. Peralatan pada teknologi digital cenderung lebih stabil, praktis, dengan ukuran lebih kecil dan memiliki daya tahan yang baik.

5. Dengan adanya stasiun pengulang / repeater station maka Noise atau gangguan berupa cuaca buruk dapat diminimalisir.

6. Tersedianya kapasitas transmisi yang besar

7. Berbagai informasi dapat dihantarkan dalam sebuah jaringan tunggal melalui integrated service digital network (isdn).

Kekurangan Teknologi Digital

1. Pada proses digitalisasi informasi dapat terjadi kesalahan karena tidak kompetibelnya satu alat dengan alat lainnya.

2. Teknologi analog yang masih mendominasi. Misalnya dalam hal komunikasi. Karenanya, dibuat alat analog digital converter (adc) dan digital analog converter (dac).

3. Biaya awal untuk mengadaptasi peralatan analog menjadi digital yang mahal. Misalnya mengubah televisi dan radio.

Baca juga: Gaya Lorentz Serta Contoh Soalnya

Penyimpanan Data

Terdapat dua jenis penyimpanan dalam sebuah perangkat, yakni memori internal dan memori eksternal. Memori internal adalah memori yang dapat diakses langsung oleh prosesor perangkat biasanya. Memori internal juga merupakan memori utama yang difungsikan untuk menyimpan data atau program.

memory
sumber : unsplash

Memori Internal

Terdapat dua jenis memori internal, yakni Read Only Memory (ROM) dan Random Access Memory (RAM). ROM adalah perangkat keras / hardware di dalam computer biasanya berupa chip memori semikonduktor yang isinya hanya dapat dibaca dan tidak bisa ditulis berulang-ulang. Data yang disimpan di dalam ROM tidak akan mudah menghilang meskipun tidak terhubung dengan catu daya.

RAM adalah perangkat keras yang isinya dapat diubah dan ditulis ulang berkali-kali. Jenis memori yang disimpan di RAM mudah menghilang dan menguap. Random artinya data yang disimpan di ram dapat diakses secara acak. Umumnya Ram memiliki kapasitas tertentu misalnya 1 GB, 2 GB, dan seterusnya.

Memori Eksternal

Memori eksternal adalah memori yang bersifat tambahan. Memori eksternal berfungsi untuk menyimpan data maupun program. Karena bersifat tambahan memori eksternal mudah dibongkar pasang. Beberapa contoh memori eksternal yakni:

  1. Hard disk
  2. Flash disk
  3. Zip drive
  4. Floppy disk
  5. Compact disc
  6. Digital versatile disc
  7. Cloud storage

Transmisi Data

1. Sinyal Analog

Sinyal analog adalah sinyal data dalam bentuk gelombang yang muncul secara kontinu. Sinyal analog mengubah informasi dalam bentuk karakteristik gelombang sinusoidal. Dua karakteristik terpenting dalam sinyal analog adalah adanya amplitude, fase, dan frekuensi.

sinyal analog
sumber : blog binus

2. Sinyal Digital

Empat sistem bilangan yang biasa digunakan pada Sinyal digital yakni bilangan decimal, biner, octal, dan heksadesimal. Bilangan decimal terdiri dari 10 angka yang biasa kita temui dari 0, 1, 2, dst. Sistem bilangan biner merupakan sistem bilangan basis dua. Bilangan binary hanya terdiri dari dua angka yakni 0 dan 1. Digit bilangan biner dinamakan binary digit atau bit. Sedangkan bilangan octal terdiri dari 8 lambang / angka yakni 0, 1, 2, 3 ,4 5, 6, dan 7. Sedangkan bilangan heksadesimal adalah sistem bilangan basis enam belas. Penerapan format bilangan heksadesimal biasa terdapat di memori yang menyajikan karakter numeric dan non-numerik, yaitu 0, 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7,8,9, A, B,C, D, E, dan F.

Sinyal digital hadir dalam bentuk pulsa yang dapat mengalami dua keadaan, yaitu 0 dan 1 sehingga tidak mudah terpengaruh noise. Sinyal digital juga disebut sinyal diskret.

sinyal digital
sumber : mti binus

Media Transmisi Data

Kabel

  1. Kawat tembaga digunakan untuk mentransmisikan sinyal listrik, pada awalnya sinyal yang dikirimkan adalah sinyal dari jaringan telepon.
  2. Kabel pasangan terpilin atau twisted pair cable. Bentuk kabel yang terpilin membuat kabel jenis ini dapat meniadakan interferensi elektromagnetik luar.
  3. Kabel koaksial adalah kabel yangterdiri dari dua buah konduktor. Kabel ini banyak digunakan untuk mentransmisikan sinyal frekuensi, yakni lebih dari 300 kHz ke atas. Sistem transmisi dengan menggunakan kabel ini  juga memiliki kapasitas yang besar.
  4. Kabel serat optic adalah Media Transmisi Fiber / kabel serat Optik yang merupakan saluran transmisi terbuat dari kaca atau plastik yang digunakan untuk mentransmisikan data dengan cara merubah sinyal listrik menjadi cahaya. Dengan memanfaatkan indeks bias kaca yang lebih besar daripada indeks bias dari udara sehingga cahaya tidak mudah keluar dari kabel dan keutuhan data dapat terjaga. Sumber cahaya yang digunakan adalah laser.

Leser efektif digunakan karena memiliki lebar spektrum yang sempit serta Kecepatan transmisi serat optik sangat tinggi sehingga sangat bagus digunakan sebagai saluran komunikasi.

fiber optic
sumber : Gambar oleh PawinG dari Pixabay

Nirkabel / wireless

Media transmisi tanpa kabel, menggunakan gelombang elektromagnetik sebagai pengganti kabel untuk menyalurkan informasi. Saat ini gelombang wireless berkembang dengan pesat, salah satunya dengan penggunaan wi-fi. Trasmisi data biasanya dilakukan dengan menggunakan alat bantu antenna atau transceiver. Beberapa alat yang menggunakan transmisi jenis nirkabel ini adalah:

  • Radio
  • Microwave
  • Infra Merah (infra red)
  • Bluetooth

Jalur Transmisi Data

  • Multicast adalah proses komunikasi melalui satu alat dengan banyak alat lainnya. Contohnya adalah server yang digunakan untuk mengakses internet. Sebuah server mampu melayani beberapa komputer dalam waktu yang bersamaan asalkan komputer ini terhubung. Dalam proses multicast komputer yang dihubungi mampu memberikan respon balik terhadap server.
  • Broadcast adalah proses pengiriman data atau informasi dari satu alat ke banyak alat-alat. Dalam proses broadcast alat yang menerima informasi tidak bisa memberikan respon balik. Pemancar radio dan televisi adalah beberapa contoh yang menggunakan jalur transmisi Broadcast .
  • Unicast merupakan kontak informasi yang terjadi pada satu alat pengirim dengan satu alat penerima. Misalnya sewaktu kita menggunakan telepon.
transmisi data
sumber : radiocast

Konfigurasi Jalur Transmisi Data

  • Point to point

Dalam konfigurasi point to point media saling terhubung antara satu peralatan dengan peralatan yang lain tanpa terbagi. Konfigurasi point to point sering digunakan pada beberapa peralatan seperti printer yang terhubung langsung dengan banyak komputer.

  • Point to multipoint

Proses point to multipoint disebut juga dengan access multipoint. Pada proses ini satu alat / media dapat terhubung dengan beberapa alat lainnya. Penyiaran televisi adalah contoh proses transmisi data yang menggunakan konfigurasi point to multipoint.  Yakni ketika satu pemancar radio / televisi dapat diakses / terhubung dengan beberapa radio / televisi.

Arah Kanal Transmisi

Kanal transmisi dalam proses transmisi data dapat diilustrasikan sebagai pipa yang menghubungkan dua unit alat untuk mengirimkan datanya. Kedua peralatan tersebut saling terhubung sehingga memungkinkan untuk dilakukan transfer data dalam saluran atau jalur tersebut. Terdapat tiga jenis alur kanal transmisi, yakni:

  • Simplex

Arah transmisi simplex disebut juga dengan istilah one way transmission. Arah kanal transmisi Simplex hanya dapat melakukan komunikasi satu arah, seperti yang pada pemancar televisi atau radio. Sinyal dari televisi atau radio hanya bisa diterima pendengar dan pendengar tidak dapat memberi sinyal balik.

  • Half duplex

Disebut juga dengan either way transmission, alur kanal ini dapat melakukan komunikasi / transmisi data dengan dua arah, tetapi tidak dapat melakukan transmisi data secara bersamaan melainkan harus bergantian. Walkie talkie adalah contoh alat yang menggunakan transmisi data model half duplex.

  • Full duplex

Arah transmisi Full duplex disebut juga both way transmission. Kedua alat yang saling terhubung dapat melakukan transmisi data bersamaan misalnya pada komunikasi di handphone dan internet.

arus kanal transmisi
sumber : thinglink.com

Mode Transmisi

  • Paralel transmission

Parallel Transmission berarti data dapat dikirimkan serentak menggunakan beberapa jalur sekaligus. Mode transmisi model paralel biasa menggunakan lebih dari satu media transmisi. Data akan dikirimkan secara terus menerus menggunakan jalur-jalur yang disediakan sampai semua data selesai dikirimkan.

  • Serial transmission

Serial Transmission hanya menggunakan satu jalur, dimana data akan dikirimkan secara bergantian hingga semua data dapat diterima oleh pengirim. Serial transmission ini memiliki dua metode transmisi, yaitu synchronous transmission dan asynchronous transmission.

Kapasitas Transmisi

Kapasitas transmisi atau Bandwidth adalah kemampuan maksimum dari suatu media atau alat untuk menyalurkan informasi dalam satuan waktu detik. Satuan yang digunakan untuk Bandwith adalah bit persecond (bps),

  • Broadband frekuensi
  • Wideband

Wideband adalah pita dengan saluran kapasitas lebar. Dengan kemampuan lebih besar bila dibandingkan dengan narrowband. Sama halnya dengan narrowband, definisi yang diberikan di dunia industri berbeda-beda terhadap istilah ini. Contoh teknologi yang tergolong wideband dan broadband ini:

what-is-bandwidth
sumber : theko.id
  1. Layanan pemancar TV secara broadcast, menggunakan frekuensi 6 MHz pada setiap saluran
  2.  TV Kabel  atau Cable TV (CATV), dan Televisi pada frekuensi 700MHz, dan  TV Satelit juga termasuk untuk komunikasi data dan akses dari internet
  3. ATM — Asynchronous Transfer Mode-  sampai dengan 13,22 Gbps. Layanan ATM memiliki kemampuan besar untuk melakukan transfer data, video dan suara.
  4. SONET—sampai dengan 13,22 Gbps, melalui layanan media fiber optic multiplexing berkecepatan tinggi menggunakan layanan ini.
  5. T-3 pada 44,7 Mbps, yang sama besar dengan rangkaian 28 T-1, memanfaatkan layanan ini dengan serat optik atau mikro digital

Baca juga: Materi Listrik Dinamis

Pemahaman Akhir

Teknologi digital merupakan istilah yang sudah tidak asing lagi di era saat ini, terutama dengan meningkatnya penggunaan pembelajaran jarak jauh selama pandemi Covid-19. Teknologi digital mengacu pada penggunaan sistem bilangan 0 dan 1 (biner) dalam sistem sinyal yang digunakan. Hal ini memungkinkan informasi untuk direpresentasikan dalam kode-kode digital dan kemudian diolah oleh komputer.

Perkembangan teknologi digital telah mengalami berbagai tahap, mulai dari komputer generasi pertama hingga era kecerdasan buatan (AI) saat ini. Komputer generasi pertama diperkenalkan pada tahun 1946 dengan nama ENIAC dan telah mengalami evolusi yang pesat hingga saat ini.

Lahirnya World Wide Web (WWW) juga menjadi tonggak penting dalam perkembangan teknologi digital. WWW memanfaatkan internet sebagai media untuk mengumpulkan dan mengakses data dari berbagai belahan dunia menggunakan aplikasi browser.

Kelebihan teknologi digital antara lain adalah data dapat tetap utuh saat transmisi, sistem komunikasi yang fleksibel tanpa tergantung pada jarak, efisien biaya, dan peralatan teknologi digital cenderung lebih stabil, praktis, dan memiliki daya tahan yang baik.

Namun, teknologi digital juga memiliki kekurangan, seperti kemungkinan kesalahan dalam proses digitalisasi informasi karena ketidakkompatibelan antar peralatan, biaya awal yang mahal untuk mengadaptasi peralatan analog menjadi digital, dan masih dominannya teknologi analog dalam beberapa aspek.

Penggunaan memori internal dan eksternal dalam perangkat juga menjadi bagian penting dari teknologi digital. Memori internal, seperti ROM dan RAM, menyimpan data dan program dalam perangkat komputer, sedangkan memori eksternal, seperti hard disk, flash disk, dan cloud storage, berfungsi sebagai tambahan untuk menyimpan data dan program.

Transmisi data dalam teknologi digital dapat menggunakan sinyal analog atau sinyal digital. Sinyal analog adalah sinyal data dalam bentuk gelombang yang muncul secara kontinu, sedangkan sinyal digital hadir dalam bentuk pulsa yang dapat mengalami dua keadaan, yaitu 0 dan 1, sehingga lebih tahan terhadap noise.

Media transmisi data dapat berupa kabel (kawat tembaga, kabel koaksial, kabel serat optik) atau nirkabel (gelombang elektromagnetik seperti radio, microwave, infra merah, dan Bluetooth). Ada pula berbagai konfigurasi, arah kanal, dan mode transmisi dalam proses transmisi data.

Dengan segala kelebihan dan kekurangannya, teknologi digital telah membawa dampak besar pada kehidupan kita. Kemudahan akses informasi, komunikasi yang cepat, dan kemajuan dalam berbagai bidang adalah beberapa contoh dari pengaruh positif teknologi digital dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai guru fisika, penting untuk memahami teknologi digital dan dampaknya agar dapat mengajarkan siswa dengan baik tentang kemajuan dan tantangan di era digital ini.

Itu dia penjelasan lengkap mengenai teknologi digital dari perkembangan teknologi digital, penyimpanan data, hingga proses transmisi data. Ada yang ingin kamu diskusikan? Komen di bawah ya!


Sumber:

Kurniawan, defri. KONSEP SISTEM KOMPUTER DAN SEJARAH PERKEMBANGAN KOMPUTER.

Tim Penulis Tridaya. 2017. Modul Teruji dan Bermutu 12 SMA IPA. Bandung : tridaya inovasi

Oktavia, Andini. dkk. 2015. Sejarah dan Perkembangan World Wide Web. Karawang

sumberbelajar.kemdikbud.go.id

Artikel Terbaru

Avatar photo

Nisa

Halo, saya alumnus s1 Pendidikan Fisika, Universitas Pendidikan Indonesia yang saat ini aktif sebagai tenaga pengajar Fisika SMA di Bandung.

Komentar

Tulis Komentar Anda

Your email address will not be published. Required fields are marked *